April 20, 2024
visitasi aipt up45, akreditasi ulang up45 jogja

<p style="text-align: justify;">Memasuki era globalisasi, kualitas perguruan tinggi menjadi kebutuhan mutlak bagi institusi pendidikan. Saat ini, kualitas perguruan tinggi ditunjukkan dengan adanya Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi. Dalam rangka penjaminan mutu, Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta menjalani visitasi Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi untuk periode 2016 &ndash; 2021. Pelaksanaan visitasi akreditasi Universitas Proklamasi 45 melibatkan seluruh civitas akademika di lingkungan UP45.</p>

<p style="text-align: justify;">Jajaran tenaga pendidik dan tenaga kependidikan dengan antusias mempersiapkan segala hal untuk kebutuhan kegiatan visitasi tersebut sampai pada menjaga kebersihan lingkungan. UP45 didatangi oleh tiga asesor, ketiga asesor tersebut adalah Prof.Ir. Achmad Zubaydi, M.Eng.,PhD., Prof.Dr. Bernadette Robiani, M.Sc. dan Prof.Dr. Muslich Mustajab, M.Sc. Visitasi dilakukan Kamis (21/4) dan dimulai pada pukul 08.00 WIB. Dengan diawali pembukaan dan sambutan ucapan selamat datang oleh Rektor UP 45, Prof.Dr. M. Dawam Rahardjo sebagai tuan rumah bagi para asesor. Setelah acara pembukaan selesai, langsung dimulai proses visitasi. Pada sesi awal, asesor mengoreksi sistem kebijakan UP 45 sebagai institusi pendidikan tinggi. Pada kesempatan awal, karyawanlah yang ditanya terlebih dahulu oleh tim asesor. Mereka ditanya tentang gaji dan kebijakan kampus terhadap karyawan. Sesi ini berakhir pukul 12.00 WIB.</p>

<p style="text-align: justify;">Setelah istirahat selama satu jam, visitasi dilanjutkan kembali pada pukul 13.00 WIB. Pada awal sesi kedua, asesor melakukan tanya jawab terlebih dahulu dengan para Alumni dengan waktu sekitar 30 menit, setelah itu dilanjutkan dengan sesi tanya jawab mahasiswa yang sudah dipilih oleh tim persiapan visitasi UP 45. Seluruh dosen dan karyawan diminta meninggalkan ruangan, hanya tim asesor dan yang bersangkutan yang tetap berada di dalam ruangan.</p>

<p style="text-align: justify;">Menurut Iqbalul Fadilah, salah satu mahasiswa yang mengikuti proses visitasi, dia dan teman-temannya ditanya seputar kebijakan kampus terhadap mahasiswa dan upaya kampus dalam menjalin kerjasama dengan pihak luar untuk peningkatan mutu mahasiswa. &ldquo;kami ditanya soal kebijakan kampus terkait peningkatan mutu mahasiswa. Terutama disinggung tentang kerja sama kampus dengan perusahaan luar negeri dan program pelatihan karakter IAYP,&rdquo; demikian kata Iqbal.</p>

<p style="text-align: justify;">Sebagai universitas yang berkonsentrasi terhadap dunia perminyakan, UP45 memang dikenal banyak bekerja sama dengan perusahaan baik di dalam maupun luar negeri. Hal ini bertujuan untuk menyediakan lapangan pekerjaan bagi mahasiswanya ketika lulus. Sedangkan IAYP <em>(Internasional</em> <em>Award for Young People)</em> merupakan sebuah pembinaan karakter dalam upaya peningkatan mutu mahasiswa UP45. Apabila mahasiswa telah selesai menjalani masa pembinaan karakter ini, maka mereka akan mendapatkan sertifikat dari lembaga IAYP yang berada di Inggris. Setelah menanyai mahasiswa, para asesor mengunjungi biro-biro yang ada di UP 45. Mereka memeriksa kelayakan fasilitas dan sistem kerja para karyawan.</p>

<p style="text-align: justify;">Visitasi yang berlangsung selama sehari penuh. Acara itu berjalan dengan lancar hingga berakhir pada pukul 19.00 WIB. Selesainya proses visitasi cukup melegakan hati seluruh warga UP 45. Semua pihak berharap semoga apa yang telah dipersiapkan dan dilakukan untuk visitasi tersebut &nbsp;membuahkan hasil yang baik. Kini semua pihak menunggu hasil keputusan terkait predikat yang akan diberikan kepada UP 45 setelah proses visitasi tersebut. <strong>(T.S)</strong></p>

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *